Wisata
Yamaha Diketahui Sedang Kerjakan T-Max Versi Hybrid
Kamis, 10 Maret 2022, 19:30 WITA
informasibali.com/ist/suara.com/Yamaha Diketahui Sedang Kerjakan T-Max Versi Hybrid
Powertrain hybrid terus dikembangkan oleh sejumlah pabrikan sepeda motor dunia. Namun sejauh ini skuter masih menjadi pilihan bagi para pabrikan untuk mengembangkan teknologi ramah lingkungan tadi.
Dan sejauh ini, skuter hybrid belum memberikan dampak yang signifikan terhadap penjualan sepeda motor. Sebab cepatnya pertumbuhan sepeda motor listrik sepertinya menjadi hal yang lebih menarik untuk para produsen.
Berbeda dengan sejumlah pabrikan lain yang langsung mengembangkan sepeda motor listrik, Yamaha tampaknya tertarik untuk mengembangkan teknologi hybrid untuk kendaraan roda duanya. Perusahaan sepeda motor berlogo garpu tala ini diketahui telah mengajukan paten hybrid untuk Yamaha T-Max.
Dari informasi yang beredar, perusahaan telah mengajukan dua gambar paten untuk skuter dari keluarga Maxi Yamaha itu. Paten pertama memperlihatkan hubungan langsung antara engkol mesin pembakaran internal dan motor listrik.
Artinya motor listrik akan menambah tenaga ke mesin dan tetap menggunakan CVT standar untuk memutar roda belakang.
Sementara paten kedua menggambarkan motor listrik sebagai bagian dari transmisi. Dipasang di lengan ayun, motor listrik terhubung ke transmisi skuter, yang berarti mesin pembakaran internal tetap tidak tersentuh.
Sehingga transmisi serta bagian sasis harus ditingkatkan untuk mengakomodasi lebih banyak massa. Terlepas dari paten yang beredar, versi hybrid dari T-Max pasti membutuhkan daya baterai yang lebih besar.
Baca juga:
Biaya Haji 2022 Disepakati Rp39,8 Juta
Untuk melakukan ini, Yamaha akan memanfaatkan ruang bagasi di bawah jok sebagai tempat penyimpanan baterai untuk memberi daya pada sistem hybrid.(sumber: suara.com)
Penulis : Informasi Bali
Kamis, 10 Maret 2022
Kamis, 10 Maret 2022
Kamis, 10 Maret 2022
Kamis, 10 Maret 2022