Bisnis

Usai Gandum, India Batasi Ekspor Gula

 Kamis, 26 Mei 2022, 09:30 WITA

informasibali.com/cnnindonesia.com/Usai Gandum, India Batasi Ekspor Gula

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Dunia. 

India memutuskan untuk membatasi ekspor gula hingga 10 juta ton demi menjaga harga di dalam negeri tetap terkendali. Pembatasan ekspor berlaku untuk musim pemasaran yang berlangsung hingga September 2022.


Pemerintah India mengatakan langkah ini dilakukan untuk mempertahankan stok gula di dalam negeri setelah pertumbuhan ekspor yang belum pernah terjadi sebelumnya pada tahun lalu dan musim ini.

Langkah ini diambil saat inflasi ritel tahunan di India mencapai 7,8 persen pada April 2020. Angka tersebut merupakan level inflasi tertinggi di India dalam hampir delapan tahun terakhir. Langkah ini juga merupakan tanda lain dari meningkatnya proteksionisme pangan di seluruh dunia dan juga imbas dari invasi Rusia ke Ukraina.

Penjual juga telah diimbau untuk meminta "izin khusus" dari pihak berwenang untuk setiap ekspor gula antara 1 Juni hingga 31 Oktober.

Pada periode saat ini, yang berlangsung dari Oktober 2021 hingga September 2022, pabrik gula India telah menandatangani kontrak ekspor sekitar 9 juta ton.


Halaman :





Trending Terhangat