Otomotif

Penjualan Online Nmax Turbo Membara, 40 Menit Laku 1.000 Unit

 Minggu, 16 Juni 2024, 10:50 WITA

informasibali.com/cnnindonesia.com/Penjualan Online Nmax Turbo Membara, 40 Menit Laku 1.000 Unit

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Motor penggerak di sistem YECVT menggantikan komponen roller di CVT untuk menggerakan pulley primer. Karena pulley primer diatur komponen elektronik jadi pergerakanya bisa disesuaikan kebutuhan pengendara.

YECVT hanya tersedia di varian Turbo, sementara satu varian lain Nmax 2024, Neo, menggunakan CVT konvensional.

Penggunaan YECVT diklaim mampu memberikan pengalaman berkendara dengan sensasi Turbo melalui fitur Riding Mode, terdiri dari mode T-Mode (Town Commuting) dan S-Mode (Sport Touring). Cara mengatur mode berkendara ini menggunakan tombol Y Shift yang ada di setang sebelah kiri.

Secara keseluruhan Nmax 2024 dijual empat varian, yaitu Neo, Neo S, Turbo dan Turbo Tech Max.

Harga Nmax 2024:

- Nmax Neo Standar Rp32.7 juta
- Nmax Neo S Version Rp33,7 juta
- Nmax Turbo Rp37,75juta
- Nmax Turbo Tech Max Rp43,25 juta
- Nmax Turbo Tech Max Ultimate Rp45,25 juta

(sumber: cnnindonesia.com)

Penulis : bbn/net

Editor : Putra Setiawan


Halaman :