News

Liburan di Bali Tetap Aman dengan Protokol Kesehatan

 Rabu, 07 Oktober 2020, 00:00 WITA

informasibali.com/ist

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Bali. 

Sebagai wilayah percontohan pembukaan kembali pariwisata, Bali telah menyiapkan penerapan protokol kesehatan di segala lini dari mulai akomodasi hingga objek wisatanya. Hal ini demi menggenjot kunjungan wisatawan domestik agar sektor pariwisata di Bali tetap bertahan di tengah pandemi.


 

Untuk itu, tidak hanya pemerintah, dorongan untuk menggerakkan wisatawan domestik untuk liburan di Bali oleh oleh semua pihak terutama sektor swasta juga sangat penting mendukung perekonomian Bali yang sangat tergantung dari sektor pariwisatanya.

Sedikitnya, Dinas Pariwisata Provinsi Bali telah memberikan sertifikasi bagi 671 usaha kepariwisataan di Bali. Namun, untuk lebih praktisnya, penyedia aplikasi Tiket.com sudah menyediakan fitur Tiket Clean yang sudah memastikan mitra penyedia akomodasi di Bali telah menerapkan prosedur protokol kesehatan untuk pencegahan Covid-19 yang terstandarisasi WHO pada operasionalnya.

Seperti contohnya, adalah hotel Inaya Putri Bali. Inaya Putri Bali memastikan tamunya mendapatkan fasilitas yang sesuai dengan protokol kesehatan dan kebersihan yang memadai. Dari mulai dari memasuki gerbang hotel, setiap tamu yang datang menggunakan transportasi seperti mobil akan dilakukan pengecekan suhu oleh petugas security di gate gerbang. 

Hal tersebut juga akan berlaku kepada tamu saat tiba di pintu depan sebelum memasuki lobby, setiap tamu akan dicek suhu tubuhnya. Hanya yang suhunya di bawah 37,5 derajat celcius saja yang diperkenankan untuk masuk. 

Setelah melakukan cek suhu tubuh, juga disipkan hand sanitizer untuk digunakan tamu sebelum memasuki area hotel. Setelah melakukan proses check in, tamu yang melakukan reservasi melalui tiket.com akan diberikan gratis paket tiket Clean Kit yang terdiri masker, hand sanitizer, dan tisu basah yang dapat digunakan baik di saat kegiatan berlibur maupun di kegiatan sehari-hari lainnya.

Sebelum tamu masuk hotel, petugas pun sudah mensterilasasi kamar dengan mendisinfektan sudut atau benda yang rentan disentuh seperti telpon, gagang pintu dan tempat lainnya. Dan yang paling baru, adanya alat pembersih udara ruangan dengan sistem ozon agar udara yang dihasilkan segar dan sehat.

"Kami menandai kamar hotel yang sudah disterilisasi dengan segel stiker di pintu masuk kamar sebelum tamu memasuki kamar," ungkap Marketing Communication Manager Inaya Putri Bali, Patrisia Wikan.

Ia menambahkan penerapan protokol kesehatan di hotelnya memang diutamakan terlebih Inaya Putri Bali sebelumnya hotel yang pertama menjadi percontohan untuk penerapan CHSE yakni  Clean (kebersihan), Health (kesehatan), Safety (keamanan) dan Environment (lingkungan). Disamping itu, hotel yang menawarkan akses langsung pantai Nusa Dua ini juga tetap mengakomodir aspek 'private' seperti kolam renang sendiri di masa adaptasi kebiasaan baru saat ini.


Halaman :