News

Jelang Idul Fitri, BI Bali Siapkan Uang Tunai Rp4,9 Triliun

 Sabtu, 09 April 2022, 10:40 WITA

beritabali/ist/Jelang Idul Fitri, BI Bali Siapkan Uang Tunai Rp4,9 Triliun.

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pemanfaatan sarana digital yaitu melalui web PINTAR (https://pintar.bi.go.id) untuk masyarakat yang ingin melakukan pemesanan penukaran uang rusak di kantor Bank Indonesia dan penukaran uang pecahan kecil di layanan kas keliling Bank Indonesia. 

"Melalui pemanfaatan aplikasi tersebut, masyarakat akan lebih mudah untuk menyampaikan pesanan kebutuhan dan mempercepat layanan penukaran serta lebih higienis," itu disampaikan, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, Trisno Nugroho di Denpasar

Bank Indonesia mengajak masyarakat untuk berperilaku belanja bijak sesuai kebutuhan, berhemat, dan merawat Rupiah guna mendorong kesadaran masyarakat untuk semakin Cinta, Bangga dan Paham Rupiah. Hal ini tercermin juga dalam tema Ramadhan yang diusung tahun ini yakni “Serambi Rupiah Ramadhan, Belanja Bijak dan Rawat Rupiah”. 

Bank Indonesia juga senantiasa berkoordinasi dengan perbankan dan lembaga terkait untuk memberikan layanan Sistem Pembayaran tunai dan non tunai guna mendukung kelancaran transaksi di masyarakat selama Ramadhan dan Idul Fitri 1443H.

Penulis : Informasi Bali


Halaman :