Otomotif
Harga Tiga Motor Listrik United Setelah Subsidi Rp7 Juta
Kamis, 23 Maret 2023, 07:49 WITA
informasibali.com/cnnindonesia.com/Harga Tiga Motor Listrik United Setelah Subsidi Rp7 Juta
United E-Motor Tech mengklaim telah memenuhi syarat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) minimal 40 persen untuk bisa mendapatkan insentif atau subsidi motor listrik dari pemerintah.
Ada tiga motor listrik United yang memenuhi syarat TKDN, yakni T1800 dengan nilai 56,89 persen, TX1800 dengan nilai 57,02 persen, dan TX3000 dengan nilai 57,19 persen.
"Sertifikat TKDN United E-Motor keluar 17 Maret 2023 untuk tiga tipe motor listrik," kata Andrew Mulyadi, Direktur PT Terang Dunia Internusa dalam keterangan tertulisnya, Selasa (21/3).
Menurut Andrew, pencapaian tersebut melalui proses yang cukup panjang. Salah satu nilai TKDN United bisa tinggi tak lepas dari fasilitas pengelasan dan pengecatan.
"Proses yang cukup panjang telah dilalui dan mampu membuahkan hasil signifikan. Fasilitas welding dan painting pada proses manufaktur yang ada turut memberi kontribusi dalam peningkatan TKDN tersebut," ujar Andrew.
Andrew optimistis pihaknya mampu menghadirkan kendaraan listrik berkualitas dan berkomitmen untuk menghadirkan layanan after sales service terjamin dan berkelanjutan.