Otomotif

Harga Mobil Listrik Neta V di Atas Wuling Air EV di Indonesia

 Rabu, 25 Oktober 2023, 08:18 WITA

informasibali.com/cnnindonesia.com/Harga Mobil Listrik Neta V di Atas Wuling Air EV di Indonesia

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Nasional. 

PT Neta Auto Indonesia (NAI) mengumumkan harga mobil listrik Neta V Rp379 juta status on the road Jakarta, Selasa (24/10). Harga Neta V di atas mobil listrik Wuling Air EV varian teratas dijual Rp299,5 juta.

NETA V pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada September 2023.

Sejak saat itu, NETA V diklaim telah dipesan lebih dari 200 unit. Para konsumen pertama mobil listrik ini akan bisa menikmati mobil bulan depan.

"Hari ini, kami sangat senang untuk secara resmi mempersembahkan salah satu produk terlaris kami, NETA V ke pasar Indonesia. Kami percaya diri, kami memenuhi harapan masyarakat Indonesia dalam mengejar kendaraan listrik yang cerdas sekaligus melindungi lingkungan," kata Jason Ding, Managing Director PT NETA Auto Indonesia di Jakarta Barat, Selasa (24/10).

Neta V yang masuk Indonesia masih didatangkan dari China dalam bentuk utuh atau CBU. NAI mengklaim mobil ini akan bermain di segmen mobil listrik medium dalam negeri yang diisi oleh sejumlah merek mobil non Jepang.

Di atas kertas, Neta V punya panjang 4.070 mm, lebar 1.690 mm, tinggi 1.540 mm, dan jarak sumbur roda 2.420 mm. Mobil ini dibekali dengan pelek 16 inci dan ground clearance 130 milimeter.


Halaman :