News
Dua Patung Alang-Alang di Gianyar Tembus Rekor MURI
Selasa, 01 September 2020, 00:00 WITA
informasibali.com/ist
Dua patung terbesar di Kecamatan Tegallalang tembus rekor Museum Rekor Dunia-Indonesia (MURI). Pertama Patung Dewi Sri terbesar berbahan alang-alang setinggi 14 meter di Bali Funtastic, Jalan Tirta Tawar.
Satu lagi Patung Luwak terbesar sepanjang 15 meter di objek wisata Alas Harum Luwak Coffee di Jalan Raya Tegallang. Kedua patung ini dicetuskan oleh I Made Ardana selaku owner Bali Funtastic dan Alas Harum Luwak Coffe.
Rekor MURI diterima Made Mahayastra selaku Bupati Gianyar, I Made Ardana selaku penggagas dan pemilik patung, serta I Wayan Agus Heri Putra selaku seniman pembuat patung. Piagam penghargaan diserahkan serangkaian Pameran Kerajinan Dekranasda Bali berbasis Qris BPD Bali di Bali Funtastic, Minggu (30/8) malam.
Made Ardana mengaku jantungnya berdegup kencang saat mempersiapkan pengajuan dua patung raksasa ini dalam Rekor MURI. Pria asal Desa Bresela, Kecamatan Payangan ini awalnya khawatir idenya tersebut tidak bisa tembus rekor.
“Awalnya sih dag dig dug, bisa tembus nggak. Syukur akhirnya bisa, astungkara berkat yang Kuasa memberi anugrah, support seniman dan Bupati Gianyar yang mengapresiasi pelaku usaha di Gianyar,” ungkapnya, Senin (31/8).
Selasa, 01 September 2020
Selasa, 01 September 2020
Selasa, 01 September 2020
Selasa, 01 September 2020
Selasa, 01 September 2020
Selasa, 01 September 2020
Selasa, 01 September 2020
Selasa, 01 September 2020