Otomotif

Daihatsu Ungkap Wujud Ayla Versi Malaysia

 Kamis, 09 Februari 2023, 12:08 WITA

informasibali.com/cnnindonesia.com/Daihatsu Ungkap Wujud Ayla Versi Malaysia

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Dunia. 

Perodua, perwakilan Daihatsu di Malaysia, mengungkap wujud generasi baru Axia (Ayla di Indonesia). Citycar lima penumpang ini mengalami banyak ubahan, mulai dari desain, mesin baru, hingga platform anyar.

Pada foto yang diunggah Paultan, tampilan anyar Axia terlihat berbeda terutama pada sisi depan dan belakang. Lampu utama sudah dibuat lebih menyipit yang nampaknya menggunakan teknologi LED.

Kemudian grill, bumper depan, dan belakang juga terlihat menggunakan desain berbeda. Namun soal ukuran, nampaknya Axia terbaru tetap sama seperti generasi sebelumnya.

Axia 2023 menggunakan platform Daihatsu New Global Architecture (DNGA) dan ditenagai mesin VVT-i 1.0 liter. Mesin 1KR-VE tiga silinder NA ini dapat melepas tenaga 67 hp dan 91 Nm.

Tidak ada mesin turbo seperti yang dikabarkan sebelumnya.

Menariknya, mesin ini dikawinkan transmisi model D-CVT. Salah satu mobil Daihatsu di Indonesia yang sudah menggunakan transmisi matic adalah Rocky.

Penggunaan transmisi ini dikatakan bakal membuat efisiensi bahan bakar menjadi 25,3 km per liter. Jika sistem baru start-stop otomatis atau Eco Idle aktif, konsumsi BBM jadi lebih irit yakni 27,4 km per liter.


Halaman :