News
Cegah Klaster Keluarga, RS Diminta Perketat Prosedur Besuk Pasien
Selasa, 12 Januari 2021, 00:00 WITA
informasibali.com/ist
Rapat Koordinasi ini juga dilakukan untuk mengevaluasi upaya-upaya bersama yang telah dijalankan untuk menurunkan angka penyebaran Covid-19. Begitu pula dengan menurunkan angka kematian di Buleleng. Mendukung hal tersebut, Suyasa mengatakan untuk saat ini Buleleng telah memiliki dua mesin uji SWAB-PCR yang beroperasi dengan baik dan mampu melakukan tes terhadap 188 spesimen per harinya.
"Pemkab. Buleleng akan menambah satu mesin lagi, untuk memaksimalkan jumlah tes SWAB-PCR dalam upaya menurunkan Covid-19 di Kabupaten Buleleng," katanya.
Akhir rapat, dirinya mengharapkan agar kerjasama antar pihak, baik pemerintah, RS Negeri dan Swasta di Buleleng tetap berjalan baik. Demi menurunkan kasus Covid-19 di Buleleng.
"Mari kita bersama-sama bekerja keras untuk meningkatkan angka kesembuhan pasien Covid-19 dan berupaya semaksimal mungkin untuk menekan angka kematian di Buleleng. Berkoordinasi untuk kebaikan bersama, saling mendukung dan melengkapi sehingga kondisi Covid-19 di Kabupaten Buleleng terus membaik," pungkas Suyasa.
Penulis : Informasi Bali
Selasa, 12 Januari 2021
Selasa, 12 Januari 2021
Selasa, 12 Januari 2021
Selasa, 12 Januari 2021
Selasa, 12 Januari 2021
Selasa, 12 Januari 2021
Selasa, 12 Januari 2021
Selasa, 12 Januari 2021