News

Bappenas Tergetkan Kontribusi Jawa-Bali Naik untuk Ekonomi RI

 Selasa, 22 Februari 2022, 20:40 WITA

bbn/bisnis.tempo.co/Bappenas Tergetkan Kontribusi Jawa-Bali Naik untuk Ekonomi RI

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Buleleng. 

Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa menargetkan pertumbuhan ekonomi pada 2023 masih akan bertumpu pada Pulau Jawa dan Bali, yakni 58,8 persen, dari total pertumbuhan nasional.


Dia menargetkan pertumbuhan Jawa-Bali pada 2023 sebesar 5,3 persen-5,8 persen. Angkanya sedikit lebih rendah dari target nasional sebesar 5,3 persen-5,9 persen.

"Pertumbuhan ekonomi juga kita agregasikan dari pertumbuhan wilayah. Kita berharap dengan share 21,4 persen, seluruh Sumatra menyumbangkan 4,7 persen-5,2 persen, Jawa-Bali paling besar 58,8 persen," ungkap Suharso dalam pembukaan Rapat Koordinasi Teknis Perencanaan Pembangunan (Rakortekbang) 2022, Senin (21/2).

Sedangkan untuk Pulau Sumatra, lanjut Suharso, target dipasang sebesar 4,7 persen-5,2 persen dengan kontribusi ke nasional sebesar 21,4 persen.

Lalu, Kalimantan diharapkan bisa tumbuh 5,5 persen-6 persen dengan kontribusi 8,3 persen secara nasional. Sementara, Sulawesi ditargetkan tumbuh lebih tinggi di kisaran 7,1 persen-7,8 persen dengan porsi nasional 7,2 persen.


Halaman :