News

Asyik, Bali Dapat Jatah Satu Juta Lembar Uang Baru Rp75.000

 Rabu, 19 Agustus 2020, 00:00 WITA

informasibali.com/ist

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Bali. 

Kementerian Keuangan bersama Bank Indoenesia secara resmi meluncurkan Uang Kertas Baru dengan nominal Rp.75 Ribu. Peluncuran uang baru dalam rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-75 ini mendapat apresiasi berbagai pihak. 


Salah satunya Wali Kota Denpasar, IB Rai Dharmawijaya Mantra yang mengapresiasi diluncurkannya uang kertas baru ini. 

Baca juga: Hampir 90 Persen Pasien Covid-19 di Bali Sembuh

"Peluncuran uang pecahan Rp. 75 ribu ini merupakan momentum sejarah bertepatan dengan Hari Kemerdekaan RI ke-75 tahun yang disimbolkan  dalam pecahan Uang Rp. 75 ribu juga tersirat kebhinekaan dan rasa optimis Indonesia Maju," ujar Wali Kota Denpasar, IB Rai Dharmawijaya Mantra saat menerima Cinderamata Uang Pecahan Rp.75 ribu dari Kepala Perwakilan BI Provinsi Bali, Trisno Nugroho di Denpasar, Rabu (19/8). 

Lebih lanjut Rai Mantra berharap, selain menjadi kado indah HUT Kemerdekaan RI ke-75, semoga dengan peluncuran uang ini juga dapat menopang pertumbuhan ekonomi, dan bagaimana kita menyesuaikan kesehatan dan keseimbangan ekonomi masyarakat.

Baca juga: Tukad Mati Legian Dirancang Jadi Pasar Terapung

Berkaitan dengan Kain Gringsing Bali, Rai Mantra mengaku sangat bangga. Hal ini lantaran Motif Tenun Gringsing khas Bali memiliki nilai yang tinggi sebagai sebuah karya kerajinan khas Bali dengan kearifan lokal yang khas. Dimana, kekhasan tenun ini memang tidak dapat dijumpai di daerah lain. 

"Dalam pembuatannya, Tenun Gringsing sangat khas dan berkearifan lokal baik dari segi motif dan proses, tentu sebagai masyarakat Bali kami sangat bangga, dan tentunya ini dapat menjadi ajang memperkenalkan Tenun Gringsing lebih luas lagi, serta sebagai bentuk dukungan penguatan kebudayaan baik tengible dan intengible serta tradisi dan kearifan lokal di Bali," 


Halaman :