Otomotif

Suzuki Jimny 5 Pintu Meluncur 7 Juni di India

 Kamis, 25 Mei 2023, 06:09 WITA

informasibali.com/cnnindonesia.com/Suzuki Jimny 5 Pintu Meluncur 7 Juni di India

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Dunia. 

Suzuki bakal meluncurkan Jimny berukuran lebih besar lima pintu di India pada 7 Juni 2023. India menjadi negara pertama yang menjualnya, mobil ini juga diproduksi di sana dan ditetapkan sebagai basis ekspor.

Ada dua varian Jimny di India yakni Zeta dan Alpha dengan opsi transmisi manual 5 percepatan dan otomatis empat percepatan. Belum ada daftar spesifikasi resmi tetapi varian tertinggi Alpha diketahui punya fitur seperti lampu besar LED, monitor layar sentuh 9 inci, cruise control dan sistem audio Arkamys.

Sedangkan fitur keselamatannya ada enam airbag, ESP, hill-hold assist, hill-descent control, kamera parkir mundur serta ABS dan EBD.

Autocar India menjelaskan Jimny 5 pintu menggunakan mesin 1.500 cc K15B dengan tenaga 105 hp dan torsi 134,2 Nm. Klaim bahan bakar tipe manual 16,94 km per liter, sedangkan otomatis 16,39 km per liter.

Bagian menariknya Jimny 5 pintu menggunakan mesin K15B tidak seperti model Suzuki lain di India yang memakai K15C. Mesin ini dirasa paling cocok karena mengikuti Jimny 3 pintu yang sudah dijual lebih dulu di banyak negara.

Pemakaian mesin yang sama bakal memudahkan konsumen, salah satunya soal perawatan suku cadang.

Jimny 5 pintu yang dirancang memakai sasis ladder frame merupakan mobil berpenggerak roda belakang. Selain itu mobil ini juga tersedia fitur sistem 4WD AllGrip Pro.

Di India Jimny 5 pintu bersaing dengan Mahindra Thar dan Force Gurkha. Namun bila dipasarkan di Indonesia mobil ini tak punya pesaing langsung.

Selain dijual di India mobil ini rencananya juga bakal diekspor ke berbagai negara termasuk Asia Tenggara, Amerika Latin dan Afrika.(sumber: cnnindonesia.com)

Penulis : bbn/net

Editor : Putra Setiawan