News
Bupati Sanjaya Hadiri Pelantikan Pengurus PMI Tabanan Periode 2021-2026
Senin, 26 April 2021, 00:00 WITA
informasibali.com/ist/Bupati Sanjaya Hadiri Pelantikan Pengurus PMI Tabanan Periode 2021-2026
Setelah melalui hasil musyawarah Kabupaten melalui formatur, Kepengurusan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tabanan yang baru dan diketuai oleh Wakil Bupati Tabanan I Made Edi Wirawan, resmi dilantik oleh Ketua PMI Bali I Gusti Bagus Alit Putra.
Pelantikan yang dilaksanakan di Gedung Kesenian I Ketut Maria Tabanan, Senin, (26/4), turut dihadiri oleh Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, sekaligus melakukan penyematan Pin sebagai tanda kehormatan kepada Pengurus PMI yang baru.
Sebelum bergegas meninggalkan lokasi, karena ada agenda acara mendadak di Kabupaten Buleleng terkait tenggelamnya Kapal Selam Nanggala-402 yang harus dihadiri, Bupati Sanjaya juga menyempatkan diri meninjau pelaksanaan donor darah yang dirangkaikan dalam kegiatan pelantikan tersebut.
Dalam sambutannya yang diwakilkan kepada Asisten administrasi Umum Setda Kabupaten Tabanan, Bupati Sanjaya mengucapkan terimkasih yang setinggi-tingginya kepada tim formatur karena telah mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab dalam melaksanakan konstitusi organisasi. Yang mana pada nantinya akan memberikan manfaat bagi pembangunan di Kabupaten Tabanan di bidang kemanusiaan.
“Dan kepada saudara-saudara yang telah dipercaya sebagai kepengurusan PMI, mudah-mudahan akan dapat memberikan pengaruh terhadap dinamika dan eksistensi organisasi, khususnya PMI Kabupaten Tabanan di masa-masa yang akan datang,” ujarnya.
Senin, 26 April 2021
Senin, 26 April 2021
Senin, 26 April 2021
Senin, 26 April 2021