Otomotif

Zeekr X dan 009, Calon Mobil Listrik Mewah Baru di Indonesia

 Minggu, 09 Juni 2024, 09:44 WITA

informasibali.com/cnnindonesia.com/Zeekr X dan 009, Calon Mobil Listrik Mewah Baru di Indonesia

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Nasional. 

Produsen kendaraan listrik asal China, Zeekr, telah mendeklarasikan diri memulai bisnis penjualan mobil listrik di Indonesia. Merek mewah dari grup Geely ini mengatakan ingin meluncurkan dua model, X dan 009, pada tahun ini.

Zeekr telah menunjuk PT Premium Auto Prima sebagai Agen Pemegang Merek (APM) mereka. Pada tahap awal APM akan menjual unit impor Completely Built Up (CBU) dari China sambil studi produksi lokal.

JinHong Lin Darwin, Managing Director PT Premium Auto Prima, menyatakan perusahaan akan secara resmi memperkenalkan mobil listrik Zeekr pada kuartal keempat tahun ini.

Dia juga menjelaskan model Zeekr untuk Indonesia memenuhi standar seperti unit setir kanan yang dijual di negara lain di ASEAN.

Seperti halnya merek Zeekr yang masih asing di telinga orang Indonesia, begitu pula model mobil listriknya yang mau dijual, X dan 009.

Spesifikasi masing-masing model itu buat Indonesia masih belum diungkap, namun acuannya bisa ditengok ke Thailand yang sudah lebih dulu menjual.

Zeekr X

Zeekr X merupakan mobil listrik jenis Sport Utility Vehicle (SUV) dengan desain sporty. Zeekr mengklaim mobil ini memiliki tenaga 315 kW (428 hp) dengan torsi 543 Nm yang dihasilkan motor elektrik ganda, yang memungkinkan akselerasi 0-100 km per jam hanya dalam waktu 3,8 detik.

Zeekr X dengan sistem penggerak empat roda dilengkapi baterai lithium ion berkapasitas 69 kWh yang dapat menempuh jarak hingga 446 kilometer. Waktu pengisian baterai dari 10 persen hingga 80 persen hanya 29 menit.

Dari segi pengereman mobil ini dilengkapi cakram di keempat roda yang dapat menghentikan laju dari 100 km per jam sampai berhenti dalam jarak 34,5 meter.

Di bagian interior mobil ini, terdapat layar spidometer digital 8,8 inci yang juga menampilkan informasi mengenai kondisi kendaraan.

Sementara sistem hiburannya dilengkapi layar sentuh berukuran 14,6 inci. Gadget ini juga bisa digunakan buat mengoperasikan navigasi, aplikasi bawaan mobil dan berbagai pengaturan kendaraan.

X juga memiliki atap panoramic dan 13 speaker yang dibuat Yamaha.


Halaman :