Otomotif

Mobil Listrik GAC Aion Y Plus Resmi Mengaspal di Indonesia

 Kamis, 20 Juni 2024, 07:43 WITA

informasibali.com/cnnindonesia.com/Mobil Listrik GAC Aion Y Plus Resmi Mengaspal di Indonesia

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Nasional. 

GAC Aion secara resmi meluncurkan mobil listrik pertama mereka di Indonesia, Y Plus, Rabu (19/6). Ada dua varian yang ditawarkan dengan harga terendah Rp415 juta dan termahal Rp475 juta.

"Aion Y Plus menyediakan luasan space di dalam kabin yang cukup memadai untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat di Indonesia. Demikianlah dengan ini saya nyatakan Aion Y Plus secara resmi dijual di Indonesia," kata Chief Executive Officer PT Indomobil Energi Baru, Andry Ciup, saat peluncuran, Rabu (19/6).

Ia menjelaskan varian tertinggi mobil listrik ini dibekali baterai 63,2 kWH yang dapat dipakai hingga 490 kilometer dengan daya konsumsi 13,9 kWh per 100 kilometer.

Kemudian GAC Aion Y Plus tersedia fitur i-pedal Single Pedal yang bisa membuat mobil menghasilkan akselerasi dan deselerasi dalam satu pedal.

Fitur-fitur lain di mobil ini di antaranya, colokan tipe CCS2, keyless start, new intelligent voice control, 360 derajat panoramic view dan ADAS level 2.


Halaman :