News

Minyak Goreng Langka, Sembako di Jembrana Mulai Meroket

 Senin, 07 Maret 2022, 10:00 WITA

beritabali/ist/Minyak Goreng Langka, Sembako di Jembrana Mulai Meroket.

IKUTI INFORMASIBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Informasibali.com, Gianyar. 

Setelah hari raya Nyepi, harga kebutuhan pokok sembako harganya mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Selain itu kelangakaan minyak goreng sawit dalam kemasan semakin sulit didapatkan. 


Kenaikan harga paling tinggi seperti cabai dan bawang naiknya hingga di atas Rp10 ribu setiap kilogramnya. Kenaikan harga kebutuhan pokok ini diduga karena cuaca yang membuat petani gagal panen.

Dari pantauan di Pasar Umum Negara, Jembrana kenaikan harga terjadi sejak sebelum Hari Raya Nyepi, namun kenaikan tidak drastis. Namun setelah Hari Raya Nyepi, kenaikan harga mulai melambung tinggi. Seperti di Pasar Umum Negara, sejumlah kebutuhan masyarakat mengalami kenaikan drastis.

Misalnya harga cabai, per kilogram saat ini Rp60 ribu. Selain cabai, harga bawang dari harga Rp23 ribu, setelah hari Raya Nyepi naik menjadi Rp32 ribu. Kenaikan harga cabai ini diduga karena cuaca buruk yang membuat gagal panen. 

Dampaknya cabai dari Buleleng dan Bima, NTB, dan juga bawang dari Jawa, pasokan berkurang drastis sedangkan permintaan tinggi. Otomatis harga cabai melambung tinggi. 


Halaman :