Wisata
Jokowi Larang Ekspor CPO, Harga Migor Langsung Murah?
Minggu, 24 April 2022, 14:25 WITA
informasibali.com/ist/suara.com/Jokowi Larang Ekspor CPO, Harga Migor Langsung Murah?
Jangan harap harga minyak goreng dalam negeri langsung murah usai Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberlakukan larangan ekspor Crude Palm Oil (CPO) mulai 28 April 2022 mendatang.
"Apakah harga minyak goreng akan turun? Belum tentu harga akan otomatis turun kalau tidak dibarengi dengan kebijakan HET di minyak goreng kemasan," kata Bhima.
Baca juga:
Usai Gandum, India Batasi Ekspor Gula
Menurut Bhima ketimbang melakukan pelarangan ekspor CPO, pemerintah diminta untuk mengembalikan kebijakan Domestic Market Obligation (DMO) CPO sebesar 20 persen.
"Pasokan 20 persen dari total ekspor cpo untuk kebutuhan minyak goreng lebih dari cukup. Estimasi produksi CPO setahun 50 juta ton, sementara penggunaan untuk minyak goreng hanya 5-6 juta ton alias 10 persen-nya. Sisa nya mau disalurkan kemana kalau stop ekspor?" tanya Bhima.
Sekali lagi, kata dia kebijakan pelarangan ekspor CPO ini tidak tepat apabila pelarangan total ekspor dilakukan. Selama ini problem ada pada sisi produsen dan distributor yang pengawasan-nya lemah.