Otomotif
Jetour, Merek Mobil China Baru Masuk Indonesia
Minggu, 10 Maret 2024, 09:38 WITA
informasibali.com/cnnindonesia.com/Jetour, Merek Mobil China Baru Masuk Indonesia
Jetour, merek mobil harga murah bagian dari Chery Holding Group, menyatakan masuk bisnis otomotif di Indonesia pada Jumat (8/3). Perusahaan yang mengawal bisnis ini, Jetour Motor Indonesia, sudah berdiri pada Februari dan akan memulai penjualan dua model SUV pada Juli nanti.
Baca juga:
Mobil Listrik Neta Turun Harga Rp62 Juta
Jetour berdiri pada 22 Januari 2018, lalu pada April 2023 mereka menyatakan sudah menjual 700 ribu unit di seluruh dunia. Sebelum ke Indonesia, merek spesialis SUV ini sudah mulai menjual mobil di berbagai negara termasuk Myanmar, Meksiko, Arab Saudi, Uzbekistan, Chile, Ekuador dan Paraguay.
"Prinsipal kami menganggap Indonesia pasar penting di kawasan ASEAN," kata Yang Fan, General Manager Jetour Motor Indonesia, di Jakarta, Jumat (8/3).
Beda dari merek China lain di Indonesia yang identik mobil elektrifikasi, Jetour bakal meluncurkan dua model, Dashing dan X70 Plus, yang merupakan SUV konvensional berbasis mesin bensin 1.500 cc turbo.
Minggu, 10 Maret 2024
Minggu, 10 Maret 2024
Minggu, 10 Maret 2024
Minggu, 10 Maret 2024
Minggu, 10 Maret 2024
Minggu, 10 Maret 2024
Minggu, 10 Maret 2024
Minggu, 10 Maret 2024