Yamaha Mau Luncurkan Motor Baru di Indonesia, Lexi 2024?

informasibali.com/cnnindonesia.com/Yamaha Mau Luncurkan Motor Baru di Indonesia, Lexi 2024?

Sepeda motor baru Yamaha diduga bakal meluncur sebentar lagi usai muncul materi penggoda di akun media sosial perusahaan pada Rabu (10/1). Salah satu tebakan identitas motor itu adalah penyegaran skutik Lexi.

Dalam unggahan teaser tersebut yang berupa video menampilkan sebagian desain lampu utama yang mirip Lexi saat ini. Terdapat semacam daytime running light (DRL) atau positioning lamp di antara lampu utama dan sein.
Video singkat ini kemudian ditutup tulisan 'Simple but Prideful'.
Tak ada penjelasan tentang nama model atau jadwal peluncuran di unggahan itu. Meski demikian Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) diketahui bakal menggelar konferensi pers pada Jumat (12/1), yang kemungkinan bakal menguak motor baru apa yang akan mereka luncurkan.

Penyegaran Lexi bisa jadi masuk akal lantaran skuter matik dari keluarga Maxi itu tak pernah mendapat penyegaran sejak lima tahun silam.
Saat peluncurannya pada 2018 lalu bareng pembalap Yamaha Valentino Rossi dan Maverick Vinales, Lexi dibekali mesin 124,7 cc, 1-silinder, SOHC, 4-tak, berpendingin cairan. Dapur pacu ini menghasilkan tenaga hingga 11,7 dk di 8.000 rpm dan torsi 11,3 Nm di 7.000 rpm.
Lexi diklaim YIMM saat itu dikembangkan khusus buat Indonesia. Salah satunya adalah desain ruang kaki pengendara yang dirancang punya lekukan agar pas mengangkut botol minuman ukuran galon.
Selain itu Lexi juga didesain buat para ojek online dengan posisi duduk menjurus selonjoran, jok belakang luas dan besar buat nyaman bonceng wanita, serta ada soket cas ponsel di laci.
Lexi yang merupakan anggota Maxi termurah saat ini dijual Rp23 juta untuk varian standar, Rp26 juta buat varian S dan Rp28,6 juta untuk versi ABS.(sumber: cnnindonesia.com)


Penulis : bbn/net

Editor : Putra Setiawan


 
Otomotif Lainnya
Berita Lainnya