Turun Harga, Mobil Listrik Mustang Mach-E Kini Rp503 Juta

informasibali.com/beritasatu.com/Turun Harga, Mobil Listrik Mustang Mach-E Kini Rp503 Juta

Perusahaan Ford memangkas harga mobil listrik Mustang Mach-E hingga 8 persen. Harga mobil ini turun sebanyak US$ 5.900 atau sekitar Rp88,4 juta.

Mustang Mach-E kini dibanderol sekitar Rp503 juta. Harga tersebut jauh lebih murah dari harga sebelumnya sekitar Rp591 juta.
Potongan harga besar-besaran ini dilakukan untuk menarik minat dan meningkatnya penjualan Mach-E. Ford berharap dengan strategi ini dapat menaikkan laba di sepanjang 2023.
Dilansir dari Engadget selain menurunkan harganya, Ford berniat meningkatkan produksi Mustang Mach-E menjadi 130.000 unit pada tahun ini. Produksi mobil listrik tipe ini dilakukan di Meksiko dan China.
Pada November tahun lalu, Ford melakukan percepatan produksi Mustang Mach-E dan memiliki target tingkat produksi tahunan global sebanyak 270.000 kendaraan pada akhir 2023.
Upaya peningkatan ini terus dilakukan untuk membuat akses konsumen terhadap mobil listrik semakin mudah.

"Di Ford, kami ingin membuat mobil listrik lebih mudah diakses. Jadi kami meningkatkan produksi Mustang Mach-E dan menurunkan harga di seluruh model Mach-E," tulis CEO Ford Jim Farley di Twitter.
"Peningkatan produksi akan mempersingkat waktu tunggu pelanggan. Dan dengan produksi yang lebih tinggi, kami mengurangi biaya, yang memungkinkan untuk memberikan diskon kepada pelanggan," tambah Jim.
Selain pemangkasan harga untuk mobil listrik, Perusahaan ini juga memotong harga untuk pembelian baterai listrik jarak jauh sebesar 19 persen atau sekitar US$600 (sekitar Rp9 juta) hingga US$900 (sekitar Rp13,5 juta) tergantung pada daya baterai.
Diketahui juga, keputusan pemangkasaan harga yang dilakukan Ford dilakukan setelah sebelumnya Tesla lebih dulu memangkas harga mobilnya secara global hingga 20 persen.(sumber: beritasatu.com)


Penulis : bbn/net

Editor : Putra Setiawan


 
Otomotif Lainnya
Berita Lainnya